MEXIN TV, Kupang – 360 orang calon peserta pendidikan Sekolah Inspektur Polisi (SIP) Polda NTT Tahun Anggaran 2023 mengikuti tes kesamaptaan jasmani yang digelar di lapangan Ricky Sitohang Mapolda NTT, Rabu (25/1/2023) pagi.
Kegiatan tes Kesemaptaan Jasmani kali ini di pantau langsung oleh Wakapolda NTT Brigjen Pol. Drs. Heri Sulistianto, dan Karo SDM Polda NTT Kombes Pol. Satria Yusada, S.I.K., M.S.
Kabidhumas Polda NTT Kombes Pol. Ariasandy, S.I.K., mengatakan bahwa pelaksanaan tes Kesamaptaan Jasmani yang diikuti 360 peserta ini dibagi dalam beberapa gelombang mulai dari hari selasa (24/1) hingga hari kamis (26/1).
“Kegiatan tes Jasmani ini dibagi menjadi tiga gelombang, masing-masing gelombang diikuti oleh 120 orang peserta” ujar Kabidhumas Polda NTT.
Seleksi Jasmani ini terdiri dari diantaranya lari keliling lapangan selama 12 menit, pull up, sit up, push up, dan shuttle run (lari cepat membentuk angka 8).
Kegiatan ini merupakan salah satu bagian dari tes seleksi pendidikan SIP dimana peserta harus melewati tahapan seleksi dan salah satunya kesamaptaan jasmani.
“Diharapkan para peserta yang mengikuti tes ini dapat lulus semuanya dengan nilai yang bagus serta bisa melewati tahap tes selanjutnya,” pungkasnya.
Diketahui Proses seleksi ini menggunakan metode One Day Service yang artinya peserta dapat mengetahui hasil seleksi di hari yang sama.
Sebelumnya jumlah peserta yang mendaftar sebanyak 373 orang peserta yang terdiri dari 361 orang peserta Polki dan 12 orang Polwan.
Setelah dilakukan tes kesehatan tahap pertama 13 orang Polki dinyatakan tidak memenuhi syarat ke tes Kesemaptaan Jasmani..( Tim )