Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Kupang I Putu Sudayana, S.E.M.A.P. melaksanakan Pemantauan ke Posko Pelabuhan Tenau Kupang

MEXIN TV, kupang – Kepala Basarnas Putu Sudayana, S.E.,M.A.P. melaksanakan Pemantauan ke Posko Pelabuhan Tenau Kupang Rabu, (21/12/2022)

untuk melihat secara langsung kesiapan para personil gabungan pengamanan dalam menghadapi arus mudik libur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023.

“Kunjungan ke posko ini dengan tujuan melihat secara langsung kondisi di posko di Dermaga penyeberangan menjelang Natal dan Tahun Baru”, ujar Sudayana. Berdasarkan pemantauan langsung yang dilakukan, tim gabungan yang terdiri dari jajaran Basarnas Kupang, Dinas Perhubungan, Pelni, Kantor Kesehatan Pelabuhan, KSOP, Navigasi, TNI AL, Babinsa, KP3L, Pom AL, Polsek Alak.

Baca Juga:  SELURUH KOMPONEN MASYARAKAT PERINGATI HARI PEDULI SAMPAH NASIONAL DENGAN KERJA BAKTI

I Putu Sudayana, S.E.,M.A.P. juga mengatakan, persiapan dilakukan untuk mewaspadai adanya peningkatan mobilitas saat libur Natal dan Tahun Baru. Siaga SAR Khusus Nataru ini rutin dilaksanakan dalam rangka memberikan keyakinan kepada masyarakat, khususnya masyarakat yang sedang merayakan Natal 2022 maupun Tahun Baru 2023 bahwa Basarnas dengan kekuatan personil, peralatan, maupun sarana prasarana yang dimiliki siap siaga menghadapi kedaruratan baik kecelakaan, bencana, maupun kondisi membahayakan manusia.

Baca Juga:  Diduga Rekayasa Laporan Keuangan Bank NTT Penyimpangan Rp.44,3 M

Siaga SAR Natal dan Tahun Baru akan dilaksanakan selama 16 hari terhitung mulai tanggal 19 Desember 2022 sampai dengan tanggal 3 Januari 2023. Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Kupang melaksanakan Siaga SAR Khusus Nataru dengann menempatkan Personil di beberapa titik posko diantaranya Posko Pelabuhan Pelni, Posko Pelabuhan ASDP Bolok Kupang, Posko Bandara El Tari Kupang dan juga melakukan pemantauan di objek-objek wisata Kota Kupang.

Baca Juga:  Serena Bersama BIlly Siap Membantu Masyarakat Dalam Pendidikan Juga Kebersihan Lingkungan di Kota Kupang

Siaga Nataru ini juga dilaksanakan oleh personil di Pos Pencarian dan Pertolongan Waigapu, Unit Siaga SAR Rote Ndao dan Unit Siaga SAR Atambua.(Tim)

https://gawai.co/docs/pkv-games/ https://gawai.co/docs/dominoqq/ https://gawai.co/docs/bandarqq/